utech-pc | Chih-Wei Wang dan Shou-His Fu , desainer asal China mendesain MP3 player secara khusus dan unik. Diberi naman Skinny Player , pemutar musik ini tidak perlu disematkan di baju , ikat pinggang , atau dikantungi. Cukup ditempelkan ke kulit penggunanya , layaknya plester pembalut luka.
Kedua desainer itu mengklaim , MP3 player yang mereka desain tidak akan kehilangan daya rekatnya meski telah dipasang-copot sebanyak ratusan kali dari kulit.
Seperti dikutip dari Discovery , 3 Desember 2010 , selain dapat ditempel di kulit , MP3 player ini juga tidak membutuhkan baterai. Untuk bekerja , Skinny Player hanya membutuhkan panas dari tubuh manusia.
Dari gosip yang beredar , Skinny Player hanya memiliki tombol on/off dan speaker fleksibel yang mampu dilekuk sesuai dengan permukaan tubuh yang ditempeli MP3 player tersebut.
Belum diketahui bagaimana pengguna dapat mengatur volume musik yang dihasilkan , akan tetapi diperkirakan kapasitas memori yang digunakan tidaklah besar. Didesain hanya untuk menyimpan satu album musik saja.
Informasi teknis yang tersedia seputar MP3 player ini dan bagaimana panas tubuh mampu dimanfaatkan untuk memasok daya juga belum tersedia. Akan tetapi , ukurannya yang kecil , fleksibel dan dapat direkatkan di kulit membuat Skinny Player disebut-sebut cocok digunakan oleh mereka yang gemar senam atau lari pagi sambil ditemani alunan musik.
Wei Wang dan His Fu juga belum mengungkapkan kapan pemutar musik yang mereka desain akan tersedia di pasaran. Akan tetapi , pengamat menilai , maraknya gosip yang beredar seputar perangkat ini , diperkirakan Skinny Player akan hadir dalam waktu dekat.
• VIVAnews
Kedua desainer itu mengklaim , MP3 player yang mereka desain tidak akan kehilangan daya rekatnya meski telah dipasang-copot sebanyak ratusan kali dari kulit.
Seperti dikutip dari Discovery , 3 Desember 2010 , selain dapat ditempel di kulit , MP3 player ini juga tidak membutuhkan baterai. Untuk bekerja , Skinny Player hanya membutuhkan panas dari tubuh manusia.
Dari gosip yang beredar , Skinny Player hanya memiliki tombol on/off dan speaker fleksibel yang mampu dilekuk sesuai dengan permukaan tubuh yang ditempeli MP3 player tersebut.
Belum diketahui bagaimana pengguna dapat mengatur volume musik yang dihasilkan , akan tetapi diperkirakan kapasitas memori yang digunakan tidaklah besar. Didesain hanya untuk menyimpan satu album musik saja.
Informasi teknis yang tersedia seputar MP3 player ini dan bagaimana panas tubuh mampu dimanfaatkan untuk memasok daya juga belum tersedia. Akan tetapi , ukurannya yang kecil , fleksibel dan dapat direkatkan di kulit membuat Skinny Player disebut-sebut cocok digunakan oleh mereka yang gemar senam atau lari pagi sambil ditemani alunan musik.
Wei Wang dan His Fu juga belum mengungkapkan kapan pemutar musik yang mereka desain akan tersedia di pasaran. Akan tetapi , pengamat menilai , maraknya gosip yang beredar seputar perangkat ini , diperkirakan Skinny Player akan hadir dalam waktu dekat.
• VIVAnews
Keren ..MP3 Player Berbahan Bakar Tubuh Manusia
4/
5
Oleh
Unknown